Siapa yang tidak tahu tempat wisata yang paling sering di kunjung wisatawan kota Jakarta, ya Pulau Tidung adalah tempat wisata yang menarik banyak wisatawan lokal dari Jakarta hingga wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia, tidak hanya wisatawan lokal kepulauan seribu pun menarik minat wisatawan asing untuk berlibur santai. Di kepulauan seribu banyak juga pulau pulau yang indah di sekelilingnya.
Salah satu objek wisata yang mempunya pesona dan keindahan tersendiri dimata wisatawan lokan maupun wisatawan asing ialah Pulau Tidung. Pulau ini sangatlah indah dan memanjakan sekali mata para pengunjung dengan panorama yang alami dan menawan hati. Pulau tiduk adalah kelurahan yang terletak pada kecamatan kepulauan seribu selatan, kabupaten kepulauan seribu. Untuk mencapaik pulau ini kita perlu menempuh waktu 3 jam perjalanan dengan menaiki kapal penumpang dari Muara Angke. Pulauini juga terbagi menjadi dua tempat yaitu, pulau tidung besar dan pulau tidung kecil penghubung dua daerah tersebut hanya sebuah jembatan yang sering disebut jembatan cinta.
Jembatan cinta ini sangat unik bentuknya, jembatan tersebut tidak datar melainkan melengkung keatas membentuk setengah lingkaran bagi wisatawan yang akan melewati jembatan cita harus menanjaki tangga untuk mencapai puncak jalan. Tangga tersebut memiliki 9 anak tangga.
Objek wisata yang paling terkenal di Pulau Tidung adalah wisata alam bawah laut yang paling banyak diminati turis, keindahan perairan yang ada di pulau ini sangat memukau dan menyimpan kekayaan alam Indonesia di pualu Jawa. Terumbu karang yang tumbuh dan hidup di pulau ini pun sangat cantik, sehingga menghasilkan habitat hewan laut yang indah juga.
Wahana Pulau Tidung
Dipula ini kita dapat melakukan hal yang menyenangkan, seperti berfoto ria dengan panorama yang indah bak di surge, melakukan diving dan snorkeling sambil menikmati keindahan alam bawah laut serta memberi makan ikan-ikan yang cantik dari dalam laut pasti sensasi yang dirasa sang luar biasa menakjubkan. Di Pulau Tidung ini juga kita dapat bercengkrama dengan penduduk sekitar yang ramah sambil bersepedah santai di temani angin laut.
Memancing juga salah satu yang dapat kita lakukan di pulau ini. Menyelam juga hal yang menyenangkan yang dapat menghilangkan penat dan setres setelah sekian lama berkutat dengan rutinitas kota yang menjemukan. Pulau ini pun menyedikan tempat penginapan dari kelas VIP hingga tempat penginapan yang cocok bagi traveler murah meriah. Jika wisatawan yang ingin menginap dengan harga yang murah bisa menyewa rumah penduduk disekitar obyek wisata Pulau Tidung Adapun penginapan gratis bisa didapat ketika kita membuat tenda dome sendiri dari rumah. Begitula pesona yang di dapat pada pulau tersebut semoga bermanfaat.